en id

Penyaluran Dana Bina Lingkungan Tahun 2017

16 May 2017

kembali ke list


Surabaya (16/05) Penyaluran Dana Bina Lingkungan bulan Mei tahun 2017 dilaksanakan pada tanggal 16 Mei 2017 di ruang rapat Bromo gedung AOB Bandar Udara Juanda Surabaya. 

Acara di buka oleh Bapak Yudi Maisa selaku Co. General Manager dan didampingi oleh Ibu Rizka Ainaeny selaku CSR Section Head. Bantuan bina lingkungan ini diberikan kepada 5 (lima) pemohon dengan total dana sebesar Rp. 713.780.000,- dengan rincian daftar penerima bantuan sbb : 
1. SDN Kwangsan senilai Rp. 50.000.000,- untuk pavingisasi halaman sekolah
2. Masjid Sabilul Khoirot Banjar Kemuning sebesar Rp. 50.000.000,- untuk renovasi Masjid 
3. SDN Betro senilai Rp. 50.000.000,- untuk pembelian perlengkapan laboratorium komputer yang belum memadai
4. UPTD Pendidikan dan kebudayaan Sedati senilai Rp. 63.780.000,- untuk pengadaan pupuk dan tempat sampah bagi seluruh satuan pendidikan di Kecamatan Sedati
5. Universitas Hasyim Asyari Tebu Ireng Jombang senilai Rp. 500.000.000,- untuk pembangunan asrama mahasiswi. Khusus untuk bantuan ini merupakan Bina Lingkungan Kantor Pusat yang dilimpahkan ke Kantor Cabang untuk penyaluran dananya.

Selain penyaluran dana tersebut, pada hari Rabu tanggal 10 Mei 2017 yang lalu telah dilaksanakan Pelayanan Kesehatan Keliling perdana tahun 2017 yang dilaksanakan di Desa Cemandi. Program tersebut merupakan program lanjutan dari tahun sebelumnya yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Sidoarjo dan Puskesmas Sedati. Rencananya di tahun 2017 ini akan dilaksanakan sebanyak 30 (tiga puluh) kali kegiatan setiap hari Rabu dan Sabtu dengan wilayah Desa-desa yang berbatasan langsung dengan Bandar Udara Juanda.

Dalam sambutannya Bapak Yudi Maisa mengatakan bahwa setiap tahun PT. Angkasa Pura I (persero) Kantor Cabang Bandar Udara Juanda Surabaya mengeluarkan dana bantuan bina lingkungan, semoga kita terus dapat bersinergi. Semoga dana bantuan ini bisa bermanfaat serta dapat dipergunakan sesuai proposal yang telah diajukan. Mudah-mudahan dengan kerjasama ini kita dapat memperbaiki dunia pendidikan dan untuk sektor yang lain dapat sejahtera sehingga dapat berkualitas.

Terimakasih
Humas Juanda International Airport